5 Destinasi Wisata Terbaik di Asia untuk Liburan bersama Keluarga

5 Destinasi Wisata Terbaik di Asia untuk Liburan bersama Keluarga

Liburan seru bersama keluarga kini bisa didukung dengan kredit tanpa agunan, lho! Merencanakan liburan keluarga memang harus dilakukan secara matang. Hal ini karena banyaknya persiapan dan barang yang perlu dibawa. Bahkan, pemilihan wisata juga harus family friendly dan nyaman.

Di Asia, banyak destinasi wisata yang cocok dikunjungi bersama keluarga. Mulai taman hiburan hingga kebun binatang, mari simak rekomendasi wisata Asia berikut ini! Seru dan menambah pengetahuan!

5 Tempat Wisata Keluarga Terbaik di Asia, Kunjungi dengan Kredit tanpa Agunan!

Liburan keluarga menjadi momen yang ditunggu-tunggu, terutama bagi anak-anak. Kenangan seru dan menyenangkan tentu menjadi alasan utama mereka. Oleh karena itu, kita perlu menentukan tempat yang tepat.

Langsung saja, mari simak rekomendasi destinasi wisata untuk berlibur dengan keluarga di bawah ini!

  • Phuket, Thailand

Tempat wisata ini tentu tidak asing di telinga, bukan? Kepopulerannya memang sebanding dengan pesona yang ditampilan. Tempat ini cocok untuk kamu yang menyukai pemandangan pantai.

Di sini, terdapat perahu sewa untuk menikmati keindahan gugusan pulau yang ada. Selain pantai, tempat wisata seperti Phuket Bird Park juga dapat dikunjungi. Tidak hanya itu, terdapat juga Phuket Aquarium jika buah hati menyukai aneka organisme laut.

Setelah berjalan-jalan menikmati wisata, berbagai restoran tradisional dapat dengan mudah ditemukan. Kamu pun bisa menikmati waktu makan yang menyenangkan bersama keluarga.

  • Petrosains, Malaysia

Siapa yang tidak mengetahui menara kembar Petronas di Malaysia? Ikon Kuala Lumpur ini ternyata menyimpan destinasi wisata keluarga yang seru. Di sini, terdapat Petrosains, yaitu wisata museum dan teknologi.

Terletak di lantai 4, tempat wisata ini adalah ide tepat untuk mengenalkan kemajuan teknologi pada buah hati. Di sini, berbagai inovasi futuristic dapat menjadi sarana belajar dan berwisata.

Tidak hanya itu, objek seperti diorama, animatronic, hingga robot pasti dapat mencuri perhatian. Wisata di negara tetangga ini juga dekat dengan banyak penginapan berkelas untuk keluarga.

  • Universal Studio, Singapura

Termasuk dekat dengan Indonesia, Singapura juga menjadi tujuan wisata favorit. Terlebih, di sini terdapat wisata keluarga populer seperti Universal Studio Singapore. 

Taman dan wahana hiburan ini berlokasi di Pulau Sentosa. Universal Studio Singapore dibagi menjadi enam zona area bermain. Di sini, kamu dan keluarga bisa bertemu karakter animasi populer, lho!

Pertunjukkan dari film populer pun menunggu untuk dikunjungi. Tentunya, tempat wisata ini sangat family friendly dan cocok dikunjungi segala usia.

  • Legoland, Malaysia

Legoland, Malaysia akan menjadi daftar wisata paling favorit bagi anak-anak. Bagaimana tidak? Di sini, terdapat jutaan lego dari miniatur dan replika. Tempat yang berlokasi di Johor ini memang menyuguhkan pengalaman yang unik.

Tidak hanya bermain lego, kamu juga bisa mengajak buah hati menjelajahi waterpark, berbagai permainan, serta atraksi dan pertunjukkan yang menarik. Pengalaman berkesan akan semakin terasa dengan keluarga.

Saat berkunjung, jangan lupa untuk membeli souvenir sebagai kenang-kenangan. Bagaimana? Wisata ini menarik dan membuat penasaran untuk mengunjunginya, kan?

  • Singapore Zoo

Singapore Zoo terletak di Singapura, tepatnya pada area Mandai Lake Road. Menjadi kebun binatang dengan hutan hujan terbaik, tempat ini tepat untuk mengenalkan buah hati dengan alam. 

Terdapat satwa lucu seperti anjing laut, panda, jerapah, hingga gajah sumatera. Wisata edukasi ini semakin lengkap dengan wahana Night Safari, yaitu menjelajahi hewan nokturnal yang beraktivitas di waktu malam.

Itu dia tempat wisata terbaik di Asia yang recommended untuk wisata bersama keluarga. Rekomendasi di atas sangat cocok dikunjungi bersama keluarga. Bagaimana? Siap merencanakan liburan?

Tips Berlibur bersama Keluarga

Tips Berlibur bersama Keluarga

Seperti yang telah disinggung sebelumnya, liburan keluarga memerlukan persiapan yang matang. Hal ini agar acara berjalan lancar tanpa kendala. Oleh karena itu, berikut beberapa tips berlibur bersama keluarga yang bisa menjadi referensi untukmu:

  • Bawa Obat-obatan Penting

Obat-obatan menjadi hal penting yang perlu dibawa ketika liburan. Hal ini untuk mengantisipasi kondisi tubuh yang berubah karena cuaca maupun kelelahan. Adapun obat-obatan pertolongan pertama perlu disimpan dalam satu tas khusus. 

  • Gunakan Transportasi yang Nyaman bersama Keluarga

Transportasi yang nyaman juga perlu diperhatikan. Apalagi, jika kamu berniat mengunjungi tempat yang jauh. Sebagai contoh, jalur udara dengan pesawat lebih disarankan daripada perjalanan laut yang relatif lama.

  • Kunjungi Tempat Unik

Ada baiknya untuk mengunjungi tempat baru yang unik. Contohnya, dengan wisata khas dari negara yang kamu kunjungi. Kamu juga bisa berbaur dengan masyarakat setempat, lho! Hal ini agar suasana liburan tidak monoton dan semakin menyenangkan.

  • Miliki Liburan Berkualitas dengan mengabadikan Momen

Hal yang tidak boleh ditinggalkan saat liburan yaitu berfoto bersama untuk sekedar mengabadikan momen. Tampak sepele, hal ini bisa menjadi kenangan yang berharga. Terlebih, jika waktu liburan telah usai.

Nah, itulah beberapa tips yang bisa kamu terapkan saat berlibur dengan keluarga. Pastikan semua perlengkapan direncanakan dengan baik sehingga momen liburan semakin lancar dan mengesankan. 

Destinasi di atas juga dapat menjadi trip seru bersama keluarga, lho! Kamu perlu membagi waktu liburan untuk mengunjungi beberapa negara. Sebagai contoh, kamu bisa menghabiskan waktu beberapa hari di Thailand lalu melanjutkan liburan ke Malaysia. Bagaimana? Seru, bukan?

Tidak perlu jauh-jauh ke benua lain, kamu bisa menjumpai lokasi terbaik untuk liburan bersama keluarga di Asia. Setiap destinasi yang ada memiliki daya tarik tersendiri. Tentunya, wisata ini family friendly dan bisa dikunjungi segala usia. Jadi, mari pilih spot wisata di atas dan persiapkan liburan sekarang!

Langkah pertama untuk mempersiapkan kegiatan liburan bisa kamu lakukan bersama digibank KTA. Apa itu kredit tanpa agunan? Ini merupakan kredit tanpa adanya jaminan dengan proses pengajuan yang mudah dan praktis!

Kredit digibank KTA dapat dicicil hingga 36 bulan. Limit pinjaman mencapai Rp200 juta dengan approval 60 detik. selain itu, apply pinjaman dapat dilakukan tanpa dokumen fisik.

Mari lancarkan liburan keluarga dengan kredit tanpa agunan digibank KTA. Kredit ini memiliki banyak keunggulan, bukan? Tunggu apalagi? Ayo ketahui informasi lengkapnya di sini!

Leave a Comment